Sungguh sangat beruntung apabila anda berkunjung ke TAMAN NASIONAL BROMO bertepatan dengan diselenggarakannya budaya lokal pada hari keempat belas bulan Kasada dalam penanggalan jawa (tahun 2014 jatuh pada tanggal 10 Agustus), di mana Hari Raya Yadya Kasada Suku Tengger Di Kawasan Gunung Bromo merupakan hari besar dan upacara peribadatan umat hindu tengger bromo yang melakukan sebuah ritual sesembahan berupa persembahan sesajen hasil bumi kepada Sang Hyang Widhi. penduduk asli Tengger, berkumpul di tepi kawah aktif Gunung Bromo untuk mempersembahkan persembahan seperti beras, buah-buahan, sayuran, bunga, ternak dan hasil bumi lainnya kepada arwah penunggu Gunung. Penduduk asli Tengger adalah penganut agama yang memadukan unsur-unsur agama Hindu dan Buddha Mahayana. Dalam upacara Kasada masyarakat Tengger meminta berkat dari Tuhan Yang Maha Esa, Sang Hyang Widi Wasa.
TAMAN NASIONAL BROMO
Gunung Bromo (dari bahasa Sanskerta: Brahma, salah seorang Dewa Utama Hindu), merupakan gunung berapi yang masih aktif dan paling terkenal sebagai obyek wisata di Jawa Timur. Sebagai sebuah obyek wisata, Gunung Bromo menjadi menarik karena statusnya sebagai gunung berapi yang masih aktif.
Gunung Bromo memiliki ketinggian 2.392 Meter dari atas permukaan laut dan berada dalam empat lingkup kabupaten, yaitu Probolinggo, Pasuruan, Lumajang dan Kabupaten Malang. Keadaan alam gunung Bromo bertautan pula dengan lembah, ngarai, caldera atau lautan pasir dengan luas sekitar 10 Km.
Gunung Bromo memiliki ketinggian 2.392 Meter dari atas permukaan laut dan berada dalam empat lingkup kabupaten, yaitu Probolinggo, Pasuruan, Lumajang dan Kabupaten Malang. Keadaan alam gunung Bromo bertautan pula dengan lembah, ngarai, caldera atau lautan pasir dengan luas sekitar 10 Km.
tag :
OBJEK WISATA MANCA NEGARA
===============================



Tidak ada komentar :
Posting Komentar